Deeper Journey, Faith

Kenikmatan Doa

Berserulah kepada Ku, maka Aku akan menjawab engkau dan akan memberitahukan kepadamu hal-hal yang besar dan tidak terpahami, yakni hal-hal yang tidak kau ketahui.

Yeremia 33:3

Ada satu pengajaran doa yang masih saya ingat dan saya hidup didalamnya. Ada 4 hal yang bisa terjadi pada waktu kita berdoa, yaitu:

Pertama, kita berdoa Tuhan diam. Seorang anak kecil masuk kekamar ayahnya dan duduk dipangkuannya dan berkata, Ayah, aku sangat sayang pada Ayah. Ayahnya tersenyum dan memeluk anak itu.

Kedua, kita diam Tuhan berbicara. Seorang anak kecil yang masuk kekamar Ayahnya dan duduk dipangkuannya sambil tersenyum ia merangkul Ayahnya. Ayahnya membalas dengan pelukan dan berkata, nak, aku sangat mengasihimu.

Ketiga, kita diam Tuhan diam. Seorang anak kecil masuk kekamar ayahnya dan duduk dipangkuannya sambil tersenyum, ia merangkul Ayahnya dan Ayahnya memeluk dia. Ada kehangatan yang mereka rasakan.

Keempat kita berbicara, Tuhan berbicara. Ada seorang anak kecil yang masuk kekamar Ayahnya dan duduk dipangkuannya dan merangkul serta berkata, Ayah, aku sangat sayang kepadamu, Ayahnya sambil memeluk berkata, aku juga sayang kepadamu.

Itulah yang bisa terjadi waktu kita berdoa. Apakah kita sudah menemukan kenikmatan doa, ketika kita mempunyai hubungan dengan Bapa, ada janji yang luar biasa, dimana Dia akan memberitahukan hal-hal yang besar dan tak terpahami. Tahukah anda, Tuhan ingin curhat juga dengan anda, rencan-rencanaNya akan disingkapkan bagimu.