Books, Interests, Life, Love & Relationship

The Promise: A Tragic Accident, a Paralyzed...

Hanya beberapa minggu sebelum pernikahannya, empat teman Rachelle Friedman melemparkan pesta untuk melepas lajang (a bachelorette party). Di akhir pesta dansa yang sempurna dan mengesankan, mereka memutuskan untuk berenang di bawah sinar bulan. Salah satu teman nya dengan senang hati mendorongnya ke dalam kolam …. sekitar setengah meter terlalu jauh dari bagian kolam terdalam. Momen mengerikan terjadi dan merubah hidup mereka selamanya. Leher Rachelle patah dan dia menjadi lumpuh dari dada ke bawah. Rachelle tidak akan pernah berjalan lagi.

The Promise adalah sebuah memoar yang kuat mengenai ketahanan, cinta, dan kesetiaan. Pada malam kecelakaan itu, teman teman nya itu membuat kesepakatan tak tertulis untuk tidak pernah mengungkapkan nama teman yang telah mendorong Rachelle ke dalam kolam — dan ikatan mereka tetap tak terputus.  Ini adalah kisah integritas sejati dan juga tentang menemukan kekuatan luar biasa di dalam diri kita yang tidak pernah kita ketahui sebelumnya.

Juga kisah cinta, The Promise mengisahkan hubungan Rachelle dan Chris, perjuangan mereka dalam menghadapi kelumpuhan dan rehab nya, tantangan keintiman fisik, dan pernikahan mereka.